Banjir Manado Semakin Meluas
Home » , , , , » Banjir Manado Semakin Meluas

Banjir Manado Semakin Meluas

Written By Unknown on Monday, 18 February 2013 | 11:09

MANADO - Bencana banjir yang melanda Manado makin mengkhawatirkan. Pasalnya, wilayah yang belakangan rajin terendam air makin luas. Kalau sebelumnya titik banjir parah hanya sering dirasakan warga di Kelurahan Ternate Tanjung, Komo Luar, Paal Dua (Kampung Tubir), Kombos dan Wawonasa, sekarang makin banyak kelurahan yang kerap dikepung banjir, seperti di Sumompo, Mahawu, Bailang, Malendeng, Kelurahan Istiqlal, kawasan Plaza dan Lapangan Tikala.

Di sejumlah lokasi yang terkena banjir sejak Minggu (17/2) dini hari sampai sekira pukul 15:00 Wita, beberapa titik terparah ada di Komo Luar, Kombos, Mahawu, Ternate Tanjung, Wonasa dan Kampung Arab Kelurahan Istiqlal.

Di Kelurahan Paal Dua, kompleks dealer mobil Honda dan Ternate Tanjung, malah ada beberapa rumah yang sudah tertutup air. Ikbal, warga Kelurahan Komo Luar mengatakan, banjir kali ini hampir sama seperti 2000 silam. "Tahun 2000 lalu juga parah. Kami hanya bisa pasrah," ujarnya.

Warga di Ternate Tanjung dan Ketang Baru sendiri sejak dini hari dan sudah mengatisipasinya musibah tersebut, dengan memiliki mengungsi di tempat yang aman. Warga di lingkungan 1 Kelurahan Ternate Tanjung memilih mengungsi di Mesjid Babul Jannah.

"Karena hujan tak reda, kami sudah bersiap dengan mengamankan surat dan sejumlah barang berharga," ujar David warga Ternate Tanjung saat ditemui di lokasi banjir pada Minggu dini hari.

Kepala Dinas Sosial Rum Usulu yang ditemui wartawan pada Minggu (17/2) sekira pukul 02.00 Wita di Komo Luar mengatakan, pihaknya sudah memberikan bantuan makanan siap saji bagi warga yang terkena banjir. "Ini bentuk bantuan awal," ujarnya

Sumber: jpnn.com

Artikel Terkait

Share this article :

0 komentar:

SPONSOR

Berita Populer

Powered by Blogger.
 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Calvin Tarrapa - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Calvin Tarrapa
Proudly powered by | Komunitas Blogger Mamasa